Tips Menghindari Kambuh Selama Kehamilan |Tips and Tricks

Tips Menghindari Kambuh Selama Kehamilan



  • Asma dan Wanita Hamil

Wanita hamil merupakan hal biasa sebagai kodratnya. Yang menjadi masalah jika mempunyai sakit yang menahun yang bisa timbul selama masa hamil, seperti asma. Selama masa-masa kehamilan, wanita calon ibu sebaiknya menghindari mengkonsumsi obat-obatan. Tetapi bagaimana kalau asma-nya kambuh? apakah pengobatan yang sedang dijalani harus dihentikan??

Sebaiknya jangan mencoba menghentikan pengobatan penyakit asma tersebut. Menghentikan atau menstop obat tanpa konsultasi ke dokter bisa berbahaya. Lho, bukannya selama hamil harus berhati-hati minum obat?? masalahnya lain dan berbeda.

Obat memang ada yang berbahaya selama masa hamil, tetapi serangan asma yang akut juga bisa menyebabkan kekurangan oksigen buat adik kecil atau calon bayi Anda. Karena oksigen bayi anda tergantung pada suplai oksigen melalui plasenta. Jadi selalu konsul dan berkomunikasi dengan dokter anda adalah langkah yang bijaksana.


  • Pencegahan serangan asma

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Berarti cegahlah serangan asma dengan menghindari faktor-faktor pemicu asma. Faktor -faktor pemicu serangan asma sama dengan faktor penyebab serangan alergi secara umum. Ada faktor dari luar atau extrinsik dan faktor dari dalam atau intrinsik.

Faktor dari luar seperti bahan alergen (zat atau bahan yang menimbulkan reaksi alergi yang menjadi dasar asma). Yang termasuk bahan alergen antara lain, sisa-sisa epitel atau kulit binatang yang beterbangan, tungau rumah, debu, asap rokok dan makanan. Faktor dari dalam seperti kondisi daya tahan tubuh, faktor alergi , stress dan lain-lain.

0 komentar:

Post a Comment

Mengenai Saya

Yimas
Saya ini ya aku, bukan kamu ato mereka. Ya semoga aku ini berguna bagi kamu dan mereka. Amin
View my complete profile

Sponsor

 
Copyright © Tips and Tricks | Powered by Blogger | A-R Skin Blogger Template by www.CariUangOnline.Net